Klungkung, - Sebelumnya Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen telah berkomitmen untuk mengerahkan personilnya selama pelaksanaan festival Semarapura ke-6.
Salah satunya, pengerahan personil pada pelaksanaan jalan santai yang dibuka langsung oleh Pj Bupati Klungkung. Rabu (01/05/2024).
Dikonfirmasi terkait itu, Letkol Armen menjelaskan, jika dirinya telah menerjunkan beberapa personil Babinsa. Penerjunan Babinsa itu, dilakukan oleh pihak Koramil.
“Sudah kita perintahkan Danramil untuk mengawal pelaksanaan jalan santai itu, ” ucap Letkol Armen.
Baca juga:
Presiden RI Lantik Capaja AAU Tahun 2022
|
Tak hayal, pengerahan personil Babinsa itu mampu menciptakan ketertiban dan kelancaran selama pelaksanaan jalan santai tersebut.
Baca juga:
Sunday Charity Taruna AAU Berbagi
|
“Semuanya sudah berjalan dengan tertib. Kami juga berterima kasih kepada seluruh pihak yang ikut serta menjaga ketertiban ini, ” bebernya. (*)