HUT ke-63 Korem 163/Wira Satya, Kodim Klungkung Sumbang Darah

    HUT ke-63 Korem 163/Wira Satya, Kodim Klungkung Sumbang Darah

    KLUNGKUNG, - Aksi sosial digelar oleh pihak Kodim 1610/Klungkung dalam rangka menyambut HUT ke-63 Korem 163/Wira Satya. Aksi sosial itu berupa pelaksanaan donor darah yang saat ini digelar di Aula Makodim. Rabu (21/02/2024).

    Selain diikuti oleh prajurit dan PNS Kodim, ternyata aksi tersebut juga diikuti oleh pihak Polres Klungkung dan Satpol PP Pemkab Klungkung. Di lokasi tersebut, juga nampak Kapolres Klungkung, AKBP Umar.

    “Donor darah ini juga sebagai bentuk kepedulian kami terhadap masyarakat yang membutuhkan tranfusi darah, ” ucap Dandim, Letkol Inf Armen.

    Hasil pelaksanaan donor darah tersebut, kata Dandim, akan diserahkan ke pihak PMI sebagai pemenuhan stok darah. Setidaknya, pelaksanaan baksos tersebut telah menghasilkan puluhan kantong darah.

    “Itu terdiri dari berbagai jenis golongan darah. Dan semuanya, kita serahkan ke pihak PMI, ” ungkap Letkol Armen. (*)

    militer tni klungkung bali
    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Dandim dan Kapolres Klungkung Silaturahmi...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Tohpati Kawal Pengelolaan Sampah

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa
    Hendri Kampai: Pemimpin Inlander Selalu Bergantung pada Asing

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll