Letkol Armen Apresiasi SMAN 2 Semarapura

    Letkol Armen Apresiasi SMAN 2 Semarapura

    Klungkung, - Apresiasi tak lepas diberikan oleh Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen pada pelaksanaan HUT SMAN 2 Semarapura ke-27, tahun ini.

    HUT yang dihadiri oleh sejumlah pihak itu, seakan menjadi motivasi bagi pelajar SMAN 2 Semarapura. Betapa tidak, HUT bertemakan Wawasan Global, Pijakan Lokal itu diwarnai dengan adanya serangkaian pembekalan pada para pelajar.

    “Tujuannya adalah untuk membentuk karakter pelajar yang handal dan disiplin. Ini yang perlu kita apresiasi, ” ucap Dandim. Jumat (15/03/2024).

    Tak hanya itu saja, Letkol Armen berujar, perayaan HUT tersebut juga diwarnai dengan adanya pembekalan soal intelektual bagi para pelajar agar tak meninggalkan budaya lokal.

    “Budaya yang sudah menjadi warisan dari para leluhur itu, hendaknya kita pelihara dan kita lestarikan, ” bebernya.

    Dandim berharap, adanya gelaran peringatan HUT SMAN 2 Semarapura ini bisa dijadikan pemantik bagi para pelajar untuk bisa meraih prestasi dan cita-cita.

    “Sebab, pelajar adalah generasi penerus bangsa. Mereka adalah aset berharga bangsa, ” imbuhnya. (*)

    bali klungkung kodim tni-ad
    Riansyah

    Riansyah

    Artikel Sebelumnya

    Persit Kodim Klungkung Komitmen Wujudkan...

    Artikel Berikutnya

    Letkol Armen Konsisten Dukung Kejuaraan...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Follow Us

    Random

    Tags

    Voting Poll